Acara Bursa Inovasi Desa Dan Pameran Bursa Inovasi Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2017 - Editor Lambar | editorlambar.com

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Rabu, 06 Desember 2017

Acara Bursa Inovasi Desa Dan Pameran Bursa Inovasi Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2017

Acara Bursa Inovasi Desa Dan Pameran Bursa Inovasi Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2017.

PESIBAR- program inovasi desa merupakan salah satu upaya kementerian desa, pembangunan daerah tertinggal dan transmigrasi dalam mempercepat penanggulangan kemiskinan di daerah pedesaan melalui pemanfaatan dana desa secara lebih berkualitas dengan strategi pengembangan kapasitas desa secara berkelanjutan khususnya dalam bidang pengembangan ekonomi lokal dan kewirausahaan, pengembangan sumberdaya manusia, pelayanan sosial dasar serta infrastruktur desa.
Selanjutnya melalui program inovasi desa (PID) diharapkan mampu memicu munculnya inovasi dan pertukaran pengetahuan secara partisipatif yang merupakan salah satu bentuk dukungan kepada desa agar lebih efektif dalam menyusun penggunaan dana desa sebagai investasi dalam peningkatan produktifitas dan kesejahteraan masyarakat.

Bupati Pesisir Barat Dr.Drs.H.Agus Istiqlal, S.H.,M.H. mengatakan, bahwa undang-undang tentang desa telah 3 tahun berjalan, namun dalam proses perjalanan itu masih membutuhkan pendampingan dan pemahaman yang sama terkai implementasi pelaksanaan undang-undang maupun  peraturan lain yang menyangkut pelaksanaan dana desa.

Sedangkan disisi lain, program inovasi desa diharapkan mampu memberikan arah dan orientasi pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa agar percepatan dan pemerataan pembangunan desa dapat segera terwujud.untuk itu bupati sangat menyambut baik kegiatan bursa inovasi desa yang kita laksanakan ini, dimana dalam kegiatan ini peratin, LHP dan LPM akan ditawarkan sajian dan pilihan program pembangunan desa untuk tahun 2018.

Dengan demikian hendaknya program yang dipilih nanti dapat memiliki orientasi serta visi yang sama dengan visi pemerintah kabupaten pesisir barat yaitu, madani, mandiri dan sejahtera sehingga salah satu sektor yaitu ,pariwisata, pelayanan kesehatan, pengelolaan dan pengembangan bumdes, peningkatan sarana pendidikan dan sektor pertanian dapat dijadikan satu produk unggulan yang akan dilaksanakan pada tahun anggaran 2018 yang akan datang.

Hadir dalam acara itu, wakil bupati pesisir barat,kepala dinas PMD provinsi lampung,unsur forkopimda kabupaten lampung barat dan kabupaten pesisir barat,sekretaris daerah / pejabat tinggi pratama / pejabat administrator / pejabat pengawas dan pelaksana dilingkungan pemerintah kabupaten pesisir barat,koordinator program pendamping profesional provinsi lampung,pendamping profesional dana desa se-kabupaten pesisir barat,para camat /peratin /LHP Dan LPM se-kabupaten pesisir barat yang bertempat di gsg.selalaw (EditorlambarCom)  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad