Peringatan
Sumpah Pemuda Ke 89 Dikabupaten Pesisir Barat
PESIBAR-Wakil bupati kabupaten pesisir barat (Pesibar), Erlina,SP,MH
.membacakan Sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga, yang mengingatkan kembali
sejarah bersatunya pemuda Indonesia
Mari kita kukuhkan persatuan dan kesatuan Indonesia, dan
menghentikan segala bentuk perdebatan yang mengarah pada perpecahan bangsa.
Sudah saatnya kita melangkah mewujudkan kesejahteraan dan keadilan sosial bagi
seluruh rakyat Indonesia. Salam sejahtera untuk kIta semua, Salam Pemuda.
Ribuan orang yang terdiri dari berbagai elemen, baik
pelajar, mahasiswa, aparat, serta instansi pemerintahan memadati lapangan
labuhan jugung (30/10).adapun ribuan orang yang berbaris rapi ini tengah
mengikuti jalannya upacara peringatan hari sumpah pemuda ke-89.
Masih kata Wakil,terkait hal tersebut, sudah sepatutnya
masyarakat luas, khususnya para generasi muda untuk meneladani langkah-langkah
dan keberanian mereka hingga mampu menorehkan sejarah emas untuk bangsanya.
Untuk itu, di hari sumpah pemuda ini diharapkan para
generasi muda memenfaatkannya dengan bijak dan bertujuan mempererat
kebersamaan. ( Wirdayuli/Irw/EditorlambarCom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar