Lantik Kakwaran, Kakwarcab Lambar Inginkan Pramuka Kreatif dan Inovatif tanpa Biaya Tinggi - Editor Lambar | editorlambar.com

Breaking

Post Top Ad

Post Top Ad

Selasa, 16 Maret 2021

Lantik Kakwaran, Kakwarcab Lambar Inginkan Pramuka Kreatif dan Inovatif tanpa Biaya Tinggi


Lampung Barat,EditorLambar.com
- Ketua Kwartir Cabang (Kakwarcab) Gerakan Pramuka Lampung Barat Drs. Nukman Ms. M.M., melantik Ketua Majelis Pembimbing Ranting (Kamabiran) gerakan Pramuka Kecamatan Balik Bukit masa bakti 2021-2024 Edi Jaya Saputra, S.Tp. M.Si di Conference Room Hotel Sari Rasa, Selasa (16/03/2021). 


Selain Kamabiran turut dilantik Ketua Kwartir Rabting (Kakwaran) Drs. Junaidi Jamsari, Ketua LPK Riza Kaspino dan Ketua Dewan Kerja Ranting (DKR) Andika Alfarizi. 


Dalam sambutanya, Ka Kwarcab Drs. Nukman MS, MM., menitik beratkan kepada upaya dukungan bagi para pembina kepramukaan khususnya Gugus Depan (Gudep), serta mengharapkan peran aktif dan meningkatkan kegiatan kepramukaan disekolah masing masing, terkait dengan terbatasnya biaya kegiatan kepramukaan.


 Untuk itu dia meminta kepada (Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Kamabigus) dapat membuat kegiatan yang kreatif inovatif tanpa mengeluarkan biaya yang tinggi, dan mengaktifkan kewajiban sebagai anggota pramuka.


Selain menyampaikan program - program kerja Kakwarcab mengharapkan kepada Gudep, untuk berperan aktif meningkatkan kegiatan kepramukaan disekolah masing -masing, dan dalam waktu dekat antara ini harus menyukseseskan kegiatan lainnya seperti, rapat kerja cabang, perkemahan wirakarya nasional di Jambi dan program kerja lainnya. 



"Saya harap disaat pandemi ini, gerakan pramuka dapat menjadi pelopor pencegahan covid-19 di Kabupaten Lampung Barat," ujarnya.


Secara terpisah,Kamabiran Balik Bukit Edi Jaya, S.S.Tp. M.Si., dalam  menegaskan, "Saya ingin mengaktifkan gerakan Pramuka sampai ke tingkat Desa dan Kelurahan, ini komitmen saya, agar Pramuka dapat berkembang sampai ke tingkat pekon dan kelurahan," ucapnya. 


Untuk itu Edi menegaskan maju dan mundurnya kegiatan kepramukaan di Pekon atau Kelurahan, sangat tergantung dengan komitmen dan dukungan dari semua, terutama lurah dan peratin selaku Ketua Majelis Pembina Desa dan Kelurahan. 


Selain itu, Kakuaran gerakan Pramuka Balik Bukit  Drs. Junaidi Jamsari, MM menyampaikan ucapan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh anggota Pramuka kecamatan Balik Bukit pembina pendamping, pelatih, Kamabigus dan seluruh Andalan Ranting serta Dewan Kerja Ranting (DKR), yang telah mensukseskan kegiatan tersebut.


"Kepada adik-adik Dewan Kerja Ranting yang akan mendedikasikan diri untuk kemajuan dan menjadi tulang punggung pramuka Balik Bukit, untuk terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan dibidang kepramukaan, dengan demikian Pramuka Kecamatan Balik Bukit bisa lebih lebih maju dan berkembang, mari kita bersama-sama membangun dunia kepramukaan sebagai wadah pembinaan generasi muda di kecamatan Balik Bukit agar Pramuka di kecamatan Balik Bukit, lebih baik pada masa yg akan datang serta mengembalikan kejayaan yang pernah di raih pada masa sebelumnya," Pungkasnya.


Turut serta mendampingi Ka-Kwarcab Drs. Nukman, M.M., antara lain Waka I Bina Muda Mu'adin, Waka II Binawasa Adam, Waka III bid.orgakum Mahyudin, S.Pd.,  didampingi Sekretaris cabang Erwansyah, Sekretaris I Samyono, S.Pd. Sekretaris II Sarjono Bendahara cabang Ahmad Sukri, Bendahara 1 Wawan Gunawan, M.pd., Ketua Dewan Kerja Cabang Tomi Pratama, Kapolsek Balik Bukit  IPTU Arnis Daely, Danramil Balik Bukit kapten waniran yang juga merupakan anggota Mabiran, Dinas Instansi Kecamatan, seluruh Lurah dan Peratin Kecamatan Balik Bukit, dan Ketua Mabigus Kecamatan Balik Bukit. (ela)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad